FLEK HITAM

Timbulnya flek hitam pada wajah tentunya sangat mengganggu penampilan. Pada wajah tampak bercak-bercak kecoklatan maupun kehitaman. Wajah akan tampak kusam. Ada beberapa macam flek hitam yang sering ditemui di Indonesia, antaralain : post inflammatory, hyperpigmentation, solar lentigo/age spot/liver spot, melisma dan keratosis seboroik.

Penyebab Flek Hitam

  • Sekresi melanin berlebihan yang diproduksi oleh tubuh, sehingga kulit mengalami hiperpigmentasi
  • Kurangnya penggunaan sunblock yang mengandung SPF untuk melindungi kulit dari sinar matahari
  • Fakto Usia
  • Pengaruh iklim/cuaca
  • Kurangnya perawatan wajah

Sebelum timbulnya flek hitam, sebaiknya perlu menggunakan tabir surya serta rutin untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari. Di Indonesia yang memiliki suhu tropis sebaiknya menggunakan sunblock. Selain itu sebaiknya juga menggunakan cream-cream perawatan, yakni cream pagi dan cream malam. Cream pelembab pagi dan cream malam yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati, mencerahkan kulit dan mengurangi flek hitam.

Jika muncul flek hitam maka langkah pertama dan yang utama adalah melakukan konsultasi dengan Dokter. Pengobatan hyperpigmentasi tidak bias instant, membutuhkan waktu, ketekukan, dan kedisplinan dalam melakukan treatment. arena sebenarnya flek itu tidak dapat dihilangkan akan tetapi anda tidak perlu khawatir Klimik E3A ( Emily Aesthetic & Anti Aging) menyediakan beberapa treatment yang berufungsi untuk memudarkan Flek.