Beberapa Bahaya Mendengkur Saat Tidur Bagi Kesehatan

Saat tertidur beberapa orang tertentu akan minumbulkan suara saat terlelap, hal ini sering disebut dengan ngorok atau dengkur. Bersyukurlah anda yang tidak mendengkur saat tidur karena berarti anda sehat dan terbebas dari bahaya penyakit pernapasan! Ya ternyata studi mengatakan bahwa mendengkur merupakan sebuah indikasi adanya penyakit pernapasan.

Mendengkur (snoring) atau lebih dikenal dengan mengorok, merupakan proses bergetarnya struktur pernapasan, yang akhirnya menghasilkan suara. Mendengkur diakibatkan oleh terjadinya hambatan gerakan udara yang terjadi saat seseorang sedang tidur. Orang yang mendengkur akan mengeluarkan suara yang parau, dan terkadang keras, sehingga seringkali menganggu orang lain. Kadang mendengkur bisa merupakan awal permasalahan kesehatan lainnya, seperti sleep apnea. Mendengkur kebanyakan terjadi pada pria dibandingkan wanita. Selain itu, masih ada lagi bahaya mendengkur saat tidur bagi kesehatan, masih banyak ternyata penyakit yang bisa timbul yang diawali dengan mendengkur saat tidur.

Untuk itu anda harus berhati-hati dan waspada akan bahaya mendengkur saat tidur, untuk lebih jelasnya berikut adalah 7 penyakit bahaya mendengkur saat tidur yang akan timbul :

  • Hipertensi, mendengkur atau sleep apnea ternyata menurut penelitian merupakan salah satu faktor utama terjadinya hipertensi. Semakin parah dengkuran juga ternyata semakin parah hipertensi yang dialami.
  • Penyakit jantung, dengkuran yang parah dan tidak kunjung ditangani dapat menyebabkan denyut jantung tidak beraturan,jantung koroner,hingga jantung kongestif.
  • Stroke, dengkuran yang parah dapat meningkatkan kekentalan darah pada pendengkur yang mana merupakan salah satu penyebab utama stroke.
  • Kerusakan otak, mendengkur dapat merusak otak bahkan secara permanen pada otak yang mengontrol emosi,tekanan darah dan ingatan.
  • Depresi, mendengkur yang parah dapat meningkatkan derajat keparahan henti nafas yang dapat membuat seseorang menjadi depresi.
  • Diabetes, mendengkur dapat menyebabkan diabetes tipe 2 karena mendengkur dapat mengganggu metabolisme tubuh sehingga tubuh resisten terhadap insulin dan tidak mentoleransi glukosa.
  • Kegemukan, mendengkur dapat mengakibatkan proses tidur yang terpotong-potong sehingga menyebabkan perubahan hormone-hormon yang mengatur nafsu makan.

 

Bagaimana pengobatannya?

Jika mendengkur sudah terasa sangat mengganggu, sebaiknya konsultasikan dengan dokter. Perubahan gaya hidup seperti mengurangi berat badan, menghindari alkohol, tidur tepat waktu dan berganti posisi tidur dapat membantu seseorang terlepas dari kebiasaan mendengkur. Klinik kami E3A (Emily Aesthetic and Anti Aging) dapat membantu masalah mendengkur yang Anda alami. Klinik kami berada di jalan camar blok CC no. 15 cipinang indah II Jakarta Timur.